LPBAT ASPAC

LEMBAGA PELATIHAN BAHASA ASING TERPADU ASIA PASIFIC di SEMARANG

Buat Kelasmu dan Jadilah Seorang Multitalent dengan Kelompokmu

Mau Privat atau Reguler, Pilih Sesukamu, dengan Suasana Kondusif dan Pengajar yang Responsif

WhatsApp Image 2017-12-28 at 18.55.16

General Class Conversation

Knapa harus GEC ? • Full conversation • Diskusi menarik membahas topik terhangat • Pengajar profesional • Jumlah siswa maks 10 orang per klas. • Biaya oke begete alias ga mahal

Temukan kami di Social Media

Diskusi dan pertanyaaan-pertanyaan seputar layanan kami lewat social media akan terasa lebih hangat dan penuh keakraban.

Our Gallery

LPBAT Asia Pasific View Depan

LPBAT ASPAC memiliki beragam tenaga pengajar yang berpengalaman bahkan sempat belajar di negara yang dipelajarinya. Selain dapat berbagi pengetahuan, mereka juga bisa berbagi pengalaman dan menceritakan keadaan dan kebudayaan di negara yang kamu ingin tahu!

Kantor LPBAT Asia Pasific

Dapat Sertifikat!

karena LPBAT ASPAC ini adalah partner DikNas, maka buat kamu yang mau dapat sertifikat buat lamaran kerja bisa ke sini, tentu saja harus melalui tes.

Mengapa Perlu Belajar Bahasa?

Bikin Kamu Tambah Cerdas

Menguasai lebih dari satu bahasa (bilingual) ternyata mampu menguatkan otak dan membantu perkembangan otakmu, membuatmu bertambah pintar, bahkan mencegah demensia atau penakit lupa di saat senjamu kelak.Menurut sebuah penelitian, saat kita menguasai lebih dari satu bahasa, otak kita secara konstan akan sibuk memilih bahasa mana yang akan kita gunakan. Proses pemilihan inilah yang kemudian mampu menguatkan sel-sel otak dan membuat kita bertambah pintar.

Bukti lain yang menyebutkan bahwa orang bilingual lebih pintar daripada monolingual adalah bahwa orang bilingual mampu menyelesaikan teka-teki lebih mudah dan lebih cepat dibandingkan dengan mereka yang monolingual.

Membantu Masyarakat Dalam Era Globalisasi

Dalam masa globalisasi seperti saat ini, kiranya penguasaan bahasa asing harusnya telah menjadi hal yang wajib kita lakukan. Terlebih lagi jika kita ingin membawa budaya kita ke dunia internasional, maka penguasaan bahasa asing tentu saja menjadi hal yang sangat penting.Lihat saja Korea Selatan dengan serangan Halyu-nya! Bintang-bintangnya rela untuk mempelajari banyak bahasa seperti bahasa Jepang, Cina dan Inggris untuk menyebarkan budaya mereka, sehingga saat ini mereka menjadi negara dengan budaya pop yang terkemuka di dunia, yang pasti telah membawa kebanggaan bagi masyarakatnya.

Buat Daftar Beasiswa Luar Negeri

Pengen kan dapet beasisiwa dan bisa melanjutkan sekolah ke luar negeri? Untuk bisa mendapat beasiswa ke luar negeri tentu saja kamu harus bisa menguasai bahasa di negara tujuanmu itu, yah, paling tidak ngerti aturan dasarnya deh. Nah kalau udah gini, baru sadar deh pentingnya ngerti bahasa negara lain selain bahasa induk.

Meningkatkan Daya Konsentrasi

Walaupun seringkali tidak terasa, namun pada dasarnya orang bilingual memerlukan sepersekian detik untuk menentukan bahasa yang sedang didengarnya. Hal ini yang membuat para bilingual lebih tidak gampang terganggu oleh gangguan di sekitar mereka. Artinya, mereka bisa lebih fokus pada hal-hal detail yang menjadi pekerjaannya.Hasil pemindaian otak menunjukkan bahwa orang bilingual memiliki aliran darah yang lebih tinggi di dalam otak mereka saat mereka mendengarkan sebuah kosa kata (seperti ‘ra’ atau ‘do’), yang berarti mereka lebih fokus, lebih peka dan lebih sensitif, dibandingkan dengan mereka yang bukan bilingual.

Memperkaya Pengetahuanmu

Menguasai bahasa asing tentu akan memperkaya pengetahuanmu, terutama pengetahuan-pengetahuan yang terkandung di dalam buku bahasa asing dan tidak diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Dengan menguasai bahasa asing tentu saja akan memudahkanmu untuk mengerti dan memperkaya pengetahuanmu. Sumber : www.languageandbeyond.co.id

Psikotest & Assesment

1. Salah satu tahapan dalam suatu sistem seleksi penerimaan karyawan baru di sebuah perusahaan. 2. Perangkat untuk menangkap kecenderungan calon karyawan yang meliputi kemampuan intelektual dan kepribadian. Dua hal ini tentunya akan disesuaikan dengan karakteristik pekerjaan yang tersedia. Dalam perjalanan karier kerja, seseorang sangat berharap akan menapaki Carier Path yang Progressive dan Periodic. Sangat jarang orang bekerja mau bersedia bertahan untuk posisi tertentu dalam waktu yang panjang. Carier Path adalah jenjang yang dilalui seseorang dalam menempuh karir dalam pekerjaannya, sejak Entry Level atau Staff, Supervisor, Manager bahkan sampai Top Management, seperti General Manager atau Direktur.